My Dreams

Jika kalian pernah membaca postingan gue mengenai buku Secret, untuk saat ini gue akan mencoba melakukannya. Sebenarnya sudah lama sekali gue ingin membuat ini, akan tetapi saat ingin membuat guenya malah bingung apa yang mau gue tulis. Alhasil gue harus mencoba untuk menerka-nerka apa saja sih mimpi gue? apa impian jangka pendek dan jangka panjang gue?. Sebelum lupa lagi, disini gue bakal menuliskan dan mengabadikan impian-impian gue di blog tercinta.

Nah, sebelumnya gue punya beberapa alasan mengapa gue harus membuat postingan ini:
1. Beberapa kali gue membaca artikel, mendengar pembicara disebuah seminar, dan membaca buku, entah kenapa ada saja kalimat seperti ini yang terus terngiang dikepala gue. "Jika kamu punya mimpi, maka tulis dan pajanglah. Niscaya kamu akan tersentak dengan apa yang terjadi suatu hari nanti." Intinya, banyak sekali yang gue dengar dan itu masih tertancap diingatan gue bahwa; Gue harus menuliskan impian gue saat ini juga, karena impian/kemauan itu cepat menguap dan tak jarang luput dari ingatan kita. Untuk itu kita perlu tuliskan, pajang, dan lihat, sehingga bisa terus teringat apa mimpi-mimpi kita, dan memikirkan jalan apa yang harus kita tempuh.

2. Gue itu orangnya lupaan. Entahlah, sebenarnya banyak sekali apa yang gue impikan tapi berakhir sebagai angan saja. Ya, karena gue tidak serius memikirkan itu, dan bahkan tak jarang gue melupakannya.

3. Gue adalah orang yang jika diibaratkan, berpikir dari Umum ke Khusus (umum-khusus). Untuk itu, banyak sekali yang muncul dikepala gue, hingga seperti puzzle yang tidak beraturan. Makanya, gue harap dengan dibuatnya postingan ini,gue dapat menata impian-impian gue menjadi lebih baik.

Oke cukup sampai situ aja alasan-alasannya. Dibawah ini adalah Awal Impian-Ipian gue Ditulis.
*****

Impian Jangka Pendek (2020-2027)
  1. Fluent in English ( a year from now)
  2. Fluent in Norge (1-2 years)
  3. Belajar naik motor kopling & mobil
  4. Meningkatkan skill editing photo & video (video creative, animation, dll)
  5. Daftar Adsense & meningkatkan kualitas blog (baik tulisan maupun tampilan) + learn to create a website
  6. Channel Doridor bisa daftar jadi YT Creators & Adsense
  7. Fokus belajar tentang selling, digital marketing. (Khususnya meningkatkan penjualan Kebab House 35)
  8. Bisa nabung reksadana dan investasi saham (Artinya, harus bisa dapat pemasukan yang stabil, agar bisa nabung)
  9. Bisa beli PC dan upgrade untuk menunjang pekerjaan editing or anything
  10. Beli laptop for editing, motor KSR
  11. Nyicil untuk beli peralatan kamera (kamera, tripod, lighting, audio,dll)
IMPIAN JANGKA PANJANG (2020-2050)
  1. Buka rental, sewa alat untuk produksi foto/video (kamera, llighting, audio, drone, gimbal)
  2. Membangun usaha makanan & minuman (Belum dispesifikasiin)
  3. Buat villa untuk disewakan (di daerah pariwisata)
  4. Liburan ke Jepang, Korea, Norge, Luxemburg, London, dan tempat-tempat menarik lainnya.
  5. Liburan keliling Indonesia dari sabang sampai merauke. Belajar kebudayaan, makanan, fashion, dll.
  6. Bekerja di luar negeri (Norwegia/Finlandia/Swiss)
  7. Investasi saham (lokal & internasional) dan emas
  8. Beliin rumah untuk orang tua
  9. Beli rumah untuk pribadi/apartemen pribadi
  10. Terus mengupgrade skill (soft skill & hard skill)
  11. Mencoba hobi-hobi baru
  12. Menjadi investor di bidang kehutanan, dan fauna
  13. Menjadi donatur untuk yayasan yatim piatu, orang dengan gangguan jiwa, dan lansia
  14. Membangun perpustakaan di seluruh pelosok daerah di Indonesia
  15. Membantu untuk proses penyaluran guru untuk bekerja di daerah-daerah di Indonesia
  16. Membantu pembangunan rumah-rumah agama (Islam, Kristen, Buddha, Hindu,dll)
  17. Membuat Karya Buku (Novel, Biografi,dll)
  18. Belajar Psikologi (Ambil S2 Psikologi)
  19. Pergi ke Pulau Okunoshima (Pulau Kelinci)
  20. Mencicipi Kopi dari berbagai Penjuru Dunia
  21. Pergi ke Museum Sherlock Holmes
Mungkin cukup sampai sini dulu. Semoga bisa tercapai, Aamiin Ya Rabb :) 
Jadiii... apa kamu juga ingin menuliskan mimpi-mimpi kamu?
Tulis dikolom komentar di bawah ini yaa..

Fauziah Azahrah

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Puisi Tipografi

Cara Menghilangkan Tampilan "Welcome to Nginx"

Foto Buku Tahunan